Wali Kota Amsakar Apresiasi DPRD, Batam Resmi Jadi Kota Layak Anak

Gambar: Wali Kota Batam Amsakar Achmad menghadiri Rapat Paripurna DPRD Kota Batam dan menyaksikan pengesahan Ranperda Penyelenggaraan Kota Layak Anak, Senin, 15 Desember 2025. Foto: Humas pemko Batam.

TNews, BATAM – Wali Kota Batam, Amsakar Achmad, hadir dalam Rapat Paripurna DPRD Kota Batam, Senin (15/12/2025), saat pengesahan Ranperda tentang Penyelenggaraan Kota Layak Anak. Regulasi ini diharapkan menjadi landasan bagi Batam untuk menghadirkan kebijakan dan program yang berpihak pada kepentingan terbaik anak.

Amsakar menyampaikan apresiasi atas kerja keras DPRD, terutama Panitia Khusus Ranperda, dalam menyelesaikan regulasi yang kini resmi menjadi peraturan daerah. Ia menekankan bahwa Ranperda ini akan menjadi pilar utama pemenuhan 24 indikator Kota Layak Anak, melibatkan pemerintah, masyarakat, dunia usaha, hingga keluarga.

“Alhamdulillah, setelah pembahasan yang mendalam, Ranperda ini disepakati. Komitmen kita jelas, Batam harus menjadi kota aman dan ramah untuk anak-anak,” ujarnya. Proses pembahasan dinilai Amsakar berlangsung konstruktif, sehingga materi peraturan dapat difokuskan pada kebijakan strategis, sementara detail teknis akan diatur melalui Peraturan Wali Kota.

Disahkannya Ranperda ini diharapkan memperkuat langkah Batam mewujudkan lingkungan yang mendukung tumbuh kembang anak secara optimal dan berkelanjutan.*

Peliput: Nanang

Tinggalkan Balasan