TNews, BATAM – Kota Batam semakin menunjukkan taji dalam pengelolaan keuangan daerah! Dalam rapat koordinasi, Wali Kota Batam, Muhammad Rudi mengumumkan bahwa Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kota Batam untuk tahun anggaran 2024 berhasil tembus angka fantastis Rp 4 triliun!
Kabar gembira ini disampaikan dalam Rapat Koordinasi Pelaksana APBD Akhir Tahun Anggaran 2024 dan Persiapan APBD 2025 yang digelar di Aula Lantai IV Kantor Wali Kota Batam, Jumat (27/12/2024). Rudi menegaskan bahwa angka ini merupakan hasil dari kerja keras dan kolaborasi seluruh unsur pemerintah dan instansi terkait.
“Ke depan, dengan optimasi lebih lanjut, APBD Batam bisa melonjak lebih tinggi lagi. Saya yakin untuk tahun depan 2025 bisa mencapai Rp 5 triliun,” ujar Wali Kota dengan penuh percaya diri.
Rakor yang digelar oleh Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kota Batam ini juga dihadiri oleh Sekretaris Daerah Jefridin, pimpinan Perangkat Daerah (PD), serta Camat dan Lurah se-Kota Batam.
Rudi tak lupa mengucapkan terima kasih kepada Organisasi Perangkat Daerah (OPD) penghasil yang telah berkontribusi besar. “Berita baik ini adalah hasil kerja keras kita bersama, dan saya yakin kita bisa lebih baik lagi ke depannya,” tambahnya.
Menurut Rudi, kunci utama untuk mendorong pertumbuhan APBD lebih lanjut terletak pada pengembangan sektor infrastruktur pendukung, seperti Bandara Internasional Hang Nadim dan pelabuhan.
“Ketika proyek-proyek besar ini selesai, Batam akan dipenuhi oleh wisatawan. Perekonomian akan tumbuh dengan pesat, dan pendapatan daerah akan terus meningkat,” pungkasnya dengan optimisme tinggi.*
Peliput : Nanang Zakaria